• sekretariat@nrs.unand.ac.id

PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM ALIH JENJANG - INTAKE D3 KEPERAWATAN DENGAN REKOGNISI PEMBELAJARAN LAMPAU (RPL)

WhatsApp Image 2023 06 15 at 16.29.40

PENERIMAAN MAHASISWA BARU

PROGRAM ALIH JENJANG - INTAKE D3 KEPERAWATAN

DENGAN REKOGNISI PEMBELAJARAN LAMPAU (RPL)
Tahun Ajaran 2023/2024

 

Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL)

Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) adalah pengakuan kompetensi hasil belajar dari pembelajaran nonformal, informal, dan pengalaman kerja ke capaian hasil belajar pembelajaran formal, yaitu berupa pembebasan sejumlah mata kuliah atau perolehan sks untuk melanjutkan studi di Perguruan Tinggi (mahasiswa yang diterima hanya diwajibkan mengikuti beberapa mata kuliah yang tidak memperoleh pengakuan). 

Tahapan RPL

 

 

 thprpl

 

d31

PROFIL LULUSAN NERS

Setelah dua sampai tiga tahun menyelesaikan pendidikan, lulusan mampu mengkombinasikan keterampilan yang didapatkan dari program pendidikan untuk:

  1. Tampil sebagai perawat profesional secara etis dan legal (pemberi asuhan keperawatan, komunikator, pendidik, manager dan leader);
  2. Mengikuti jenjang pendidikan yang lebih tinggi baik secara akademik maupun professional;
  3. Menyelesaikan masalah kesehatan melalui penelitian pada bidang pekerjaan masing-masing.

 

CAPAIAN PEMBELAJARAN LULUSAN

PROGRAM STUDI KEPERAWATAN PROGRAM SARJANA

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI NERS

No

Capaian Pembelajaran Lulusan

Kode Komponen
1 Menerapkan nilai-nilai saling menghargai, kemanusiaan, dan melaksanakan tugas secara profesional berdasarkan nilai-nilai agama, moral, hukum, etika dan budaya dalam keperawatan S Sikap
2 Mampu menguasai ilmu dasar dan keperawatan, sistem informasi dan teknologi keperawatan untuk melakukan asuhan keperawatan berdasarkan pendekatan proses keperawatan berbasis bukti P Pengetahuan
3 Mampu memiliki kompetensi kerja untuk melaksanakan asuhan keperawatan yang berkualitas KU1 Keterampilan Umum
4 Mampu meningkatkan keahlian profesional melalui pembelajaran seumur hidup KU2 Keterampilan Umum
5 Mampu melakukan penelitian ilmiah di bidang ilmu dan teknologi keperawatan untuk memecahkan masalah kesehatan KU3 Keterampilan Umum
6 Mampu mengelola asuhan keperawatan kepada individu, keluarga, kelompok dan masyarakat  dalam tatanan klinik maupun komunitas secara komprehensif dan berbasis bukti KK1 Keterampilan Khusus
7 Mampu melaksanakan edukasi dalam asuhan keperawatan berdasarkan informasi ilmiah KK2 Keterampilan Khusus
8 Mampu melakukan komunikasi terapeutik secara intrapersonal dan interpersonal KK3 Keterampilan Khusus
9 Mampu mengorganisasi pelayanan dan asuhan keperawatan melalui kerjasama sesama perawat dan kolaborasi dengan tim kesehatan dengan menunjukkan sikap kepemimpinan KK4 Keterampilan Khusus
10 Mampu berperan sebagai community leader pada bidang keperawatan khususnya keilmuan keperawatan bencana KK5 Keterampilan Khusus

Struktur Mata Kuliah

Kurikulum Berbasis Luaran (Outcome Based Curriculum)

Program Studi Keperawatan Program Sarjana dan Profesi Ners

Fakultas Keperawatan Universitas Andalas

SEMESTER 1 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 MWU60104 Bahasa Indonesia 2 2
2 MWU60101 Agama 2 2
3 KEP61101 Ilmu Biomedik Dasar 4 3 1
4 KEP61102 Konsep Dasar Keperawatan 3 3
5 KEP61103 Falsafah dan Teori Keperawatan 3 3
6 KEP61104 Keterampilan Dasar Keperawatan 3 1 2
7 KEP61105 Bahasa Inggris untuk perawat 2 1 1
 TOTAL sks 19 15 4
SEMESTER 2 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 MWU60102 Pancasila 2 2
2 KEP62101 Ilmu Dasar Keperawatan 3 2 1
3 KEP62102 Farmakologi Keperawatan 3 2 1
4 KEP62103 Komunikasi Dasar Keperawatan 2 1 1
5 KEP62104 Pemenuhan Kebutuhan Dasar Manusia 4 3 1
6 KEP62105 Proses Keperawatan dan Berfikir Kritis 3 3
7 KEP62106 Pendidikan dan Promosi Kesehatan 3 2 1
8 KEP62107 Bahasa Inggris Untuk Perawat di Tatanan Khusus 2 2
 TOTAL sks 22 17 5
SEMESTER 3 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 MWU60103 Kewarganegaraan 2 2
2 KEP61106 Komunikasi Terapeutik Keperawatan 3 2 1
3 KEP61107 Psikososial Budaya dalam Keperawatan 3 3
4 KEP61108 Keperawatan Dewasa Sistem Kardiovaskuler, Respiratori dan Hematologi 4 3 1
5 KEP61109 Konsep Keperawatan Maternitas 2 2
6 KEP61110 Konsep Keperawatan Anak 2 2
7 KEP61111 Keperawatan Kesehatan Jiwa dan Psikososial 3 2 1
8 KEP61112 Bahasa Inggris Akademik 2 2 0
 TOTAL sks 21 18 3
SEMESTER 4 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 KEP62108 Keperawatan Dewasa Sistem Endokrin, Pencernaan, Perkemihan dan Imunologi 4 3 1
2 KEP62109 Keperawatan Perinatal 3 2 1
3 KEP62110 Keperawatan Anak Sehat dan Sakit Akut 3 2 1
4 KEP62111 Keperawatan Psikiatri 4 2 1 1
5 KEP62112 Konsep Keperawatan Komunitas 2 2
6 KEP62113 Keperawatan Keluarga 4 2 1 1
 TOTAL sks 20 13 5 2
SEMESTER 5 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 KEP61113 Keperawatan Dewasa Sistem Muskuloskeletal, Integumen, Persepsi Sensori dan Persarafan 4 2 1 1
2 KEP61114 Keperawatan Kesehatan Reproduksi 3 1 1 1
3 KEP61115 Keperawatan Anak Sakit Kronik dan Terminal 3 2 1
4 KEP61116 Keperawatan Agregat Komunitas 3 1 1 1
5 KEP61117 Keperawatan Gawat Darurat 4 3 1
6 KEP61118 Metodologi Penelitian 4 3 1
TOTAL sks 21 12 5 4
 SEMESTER 6 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 KEP62114 Keperawatan Kritis 3 2 1
2 KEP62115 Keperawatan Bencana 4 2 1 1
3 KEP62116 Kepemimpinan dan Manajemen Keperawatan 4 2 1 1
4 KEP62117 Keperawatan Gerontik 4 2 1 1
5 KEP62118 Biostatistik 2 1 1
6 AND60102 Kewirausahaan 3 2 1
 TOTAL sks 20 11 6 3
SEMESTER 7 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 KEP61201 Praktek Klinik Keperawatan Dewasa 3 3
2 KEP61202 Keperawatan Paliatif 3 2 1
3 KEP61203 Sistem Informasi Keperawatan 2 1 1
4 KEP61204 Pelayanan Prima dalam Keperawatan 2 2
5 KEP61205 Keselamatan Pasien dan Keselamatan Kesehatan Kerja 2 2
KEP61207 Bahasa Arab (Pilihan) 2 2
7 AND60101 Kuliah Kerja Nyata 4 4
8 KEP61119 Skripsi 4 4
 TOTAL sks 22 13 6 3
SEMESTER 8 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 KEP 711101 Praktek Profesi Keperawatan Dasar 2 2
2 KEP 711102 Praktek Profesi Keperawatan Medikal Bedah 6 6
3 KEP 711103 Praktek Profesi Keperawatan Anak 3 3
4 KEP 711104 Praktek Profesi Keperawatan Maternitas 3 3
5 KEP 711105 Praktek Profesi Keperawatan Jiwa 3 3
Total SKS 17 17
SEMESTER 9 Beban
No KODE Mata Kuliah sks T P PL
1 KEP 721101 Praktek Profesi Manajemen Keperawatan 2 2
2 KEP 721102 Praktek Profesi Keperawatan Gawat Darurat dan Kritis 3 3
3 KEP 721103 Praktek Profesi Keperawatan Gerontik 2 2
4 KEP 721104 Praktek Profesi Keperawatan Komunitas dan keluarga 5 5
5 KEP 721105 Praktek Profesi Keperawatan Bencana 5 5
6 KEP 721106 Karya Ilmiah Akhir 2 2
 TOTAL sks 19 19

Metode Asesmen

Mekanisme RPL dari pendidikan formal:

  1. Dilakukan sama dengan proses alih kredit (credit transfer) Unand.
  2. Tim RPL menunjuk asesor RPL untuk melakukan penilaian terhadap transkrip akademik.
  3. Asesor RPL melakukan evaluasi terhadap transkrip dari pendidikan Diploma III. Selain itu, evaluasi juga dilakukan melalui tes tertulis (Computer Based Test) untuk menilai kedalaman dan keluasan substansi mata kuliah yang pernah diambil.
  4. Asesor RPL mengirimkan keputusan hasil evaluasi alih kredit, lengkap dengan daftar mata kuliah dan jumlah kredit yang diperoleh pemohon kepada Tim RPL sebagai dasar penerbitan surat keputusan alih kredit yang dikeluarkan oleh Dekan.

 

Metode asesmen RPL dari pengalaman kerja

Asesmen RPL dari pengalaman kerja ditujukan untuk mengumpulkan bukti dan membuat penilaian apakah seseorang telah mencapai sebagian atau seluruh capaian pembelajaran, dimana pemohon tidak memiliki transkrip untuk capaian pembelajaran tersebut di pendidikan formal sebelumnya. Bukti-bukti kompetensi pemohon didapatkan dari dokumen yang diajukan pemohon. Bila diperlukan, dapat ditambah dengan:

  1. Observasi langsung
  2. Ujian lisan
  3. Peragaan keterampilan
  4. Pernyataan tertulis dari pemohon
  5. Laporan tertulis dari supervisor atau atasan langsung pemohon
  6. Karya monumental

Metode asesmen yang dilakukan tergantung pada bukti yang dikumpulkan dan kriteria capaian pembelajaran yang akan diakses. Untuk mengevaluasi asesmen mandiri pemohon, Tim RPL Program Studi dapat memperkirakan mata kulliah apa saja yang berhubungan dengan butir-butir capaian pembelajaran yang dinilai mampu dan sangat mampu oleh pemohon, dengan menggunakan matriks keterkaitan antara mata kuliah dan capaian pembelajaran lulusan.

 

Persyaratan

Persyaratan Umum

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Berbadan sehat yang dibuktikan dengan surat keterangan berbadan sehat dari dokter, puskesmas atau rumah sakit dan tidak berkebutuhan khusus, tidak pernah mengalami gangguan kejiwaan yang bisa menggangu penyelesaian studi

Persyaratan Khusus

  1. Lulusan Prodi D3 Keperawatan dengan akreditasi A atau B
  2. Mendapatkan izin dari atasan, bagi yang sudah bekerja

Mekanisme Pendaftaran Seleksi Calon Mahasiswa Baru:

  1. Calon Mahasiswa Mengisi Formulir Pembelian Kap dan PIN Pendaftaran di http://pendaftaran.pmb.unand.ac.id/web/registrasi-awal dari tanggal 20 Juni - 22 Juli 2022 Untuk Mendapatkan KAP dan PIN.

  2. Calon Mahasiswa Mecetak Kap And PIN pendaftaran dan membayar ke bank untuk mengaktifkan Kap dan Pin Sesuai Bank yang ditunjuk yang ada di dalam Website Pendaftaran

  3. Calon Mahasiswa Wajib Login di Website : http://pendaftaran.pmb.unand.ac.id/web/login dan mengisi borang pendaftaran untuk mendapatkan Kartu Peserta .

  4. Seluruh dokumen diserahkan melalui email : https://drive.google.com/drive/folders/1H2f7Y0kMKPyyUCNEGnscoLF9eUYobnTC

  5. Buat Folder dengan Nama Calon Mahasiswa Baru Contoh : Nama Perserta Calon Mahasiswa (No : 4)

         A. Buat 2 Subfolder dengan nama : dokument pendaftaran dan CV beserta lampiran nya

              I.  Dokument Pendaftaran yang Wajib Di Upload di Folder dokument pendaftaran

                   a. Upload Cetak Kartu Peserta di website http://pendaftaran.pmb.unand.ac.id

                   b. Upload Form Pendaftaran RPL dan Riwayat Hidup Pemohon

                   c.  Upload Formulir Asesmen Mandiri

                   d.  Upload Perjanjian Jaminan Biaya ( Di Buat Sendiri )

              II.  Dokument Pendaftaran yang Wajib Di Upload di CV beserta lampiran nya

                   a. Upload CV Format Word / PDF

                   b. Upload Scan Ijazah Asli Format jpg Ukuran 100 mb 

                   c. Upload Scan Transkrip Nilai Asli jpg Ukuran 100 mb

                   d. Upload Sertifikat Atau pelatihan yang di ikuti dan lain-lainya

Pelaksanaan Ujian Tulis: 25 Juli 2022

Materi ujian tulis: Ilmu Biomedik, Keperawatan Dasar, Keperawatan lanjut (KMB, Kep Maternitas, Kep Anak, Kep Keluarga, Kep Gerontik, Kep Komunitas, KGD, Kep Jiwa), Manajemen Keperawatan, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris

Pelaksanaan Rekognisi Pembelajaran Lampau: 1-22 Juli 2022

Pengumuman Hasil Seleksi: 29 Juli 2022

Pembayaran UKT: 01-05 Agustus 2022

Dokumen yang di upload

Borang pendaftaran

Kartu Peserta

-          Ijazah dan transkrip akademik D3 Keperawatan

-          Fotokopi Sertifikat Akreditasi Prodi

-          Surat izin dari atasan, bagi yang sudah bekerja

-          Formulir Pendaftaran RPL dan Riwayat Hidup Pemohon yang sudah diisi dan dokumen pendukung

-          Formulir Asesmen Mandiri yang telah diisi oleh pemohon

-          Surat Perjanjian jaminan biaya.

Pembiayaan:

-          Uang pendaftaran dan seleksi: Rp 500.000,-

-          Uang Kuliah Tunggal (UKT)/SPP: Rp 6.500.000,-

-          Uang Pengembangan Institusi: Rp 10.000.000,- (dibayarkan pada saat lulus seleksi)

-          Biaya diatas belum termasuk biaya tes kesehatan, Bakti, praktek lapangan, wisuda, angkat sumpah, dll

Kegiatan mahasiswa baru:

-          Pelatihan Karakter Andalasian, Gladi resik penerimaan mahasiswa baru, Peresmian penerimaan mahasiswa baru, dan TOEFL : 2-25 Agustus 2021

-          Masa perkuliahan semester ganjil 2021/2022: 30 Agustus 2021-22 Januari 2022

Nara Hubung:

AULIA : 081364753144

Ria: 085157442788

Link Terkait dan Unduh formulir:
1. Informasi Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Intake D3
2. Informasi Berita Penerimaan Mahasiswa Baru Intake D3
3. Website Pendaftaran Resmi Pendaftaran Intake D3 UNAND
4. Form Pendaftaran RPL dan Riwayat Hidup Pemohon Fakultas Keperawatan
5. Formulir Asesmen Mandiri

Seluruh dokumen diserahkan melalui email : https://drive.google.com/drive/folders/1H2f7Y0kMKPyyUCNEGnscoLF9eUYobnTC

1. Buat Folder dengan Nama Calon Mahasiswa Baru Contoh : Mayang Sari 

2. Buat 2 Subfolder dengan nama :  dokument pendaftaran (Form Pendaftaran RPL dan Riwayat Hidup Pemohon) dan CV beserta lampiran nya

* DOWNLOAD PERATURAN REKTOR UNIVERSITAS ANDALAS NOMOR 12 TAHUN 2021 TENTANG PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR ALIH JENJANG DARI DIPLOMA III