• sekretariat@nrs.unand.ac.id

Berita

Wisuda II FKEP UNAND222

WISUDA BUKAN AKHIR, NAMUN AWAL DARI LANGKAH BARU ANDA!

Wisuda II mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Andalas yang dilangsungkan pada Sabtu tanggal 3 Mei 2025 di Gedung PKM (Pusat Kegiatan Mahasiswa) Unand, dihadiri oleh 54 mahasiswa keperawatan. Wisuda kali ini terdiri dari 49 mahasiswa S1 keperawatan, dan 5 orang mahasiswa S2 keperawatan. Seremonial fakultas ini merupakan bentuk penghargaan pada wisudawan/ti yang telah menjalani pendidikan di fakultas keperawatan Unand. Sebelumnya, pada pagi harinya, seluruh wisudawan/ti Universitas Andalas telah mengadakan wisuda universitas di Gedung Balairung Unand, oleh Rektor Unand, Dr. Efa Yonnedi, SE, MPPM, Akt, CA, CRGP yang kemudian diikuti oleh wisuda difakultas masing-masing.

Pada acara wisuda kali ini yang menjadi sorotan dalam acara kali ini adalah mahasiswa yang memegang IPK tertinggi S1 keperawatan, yaitu 3,87 adalah seorang anak bernama Hanifa Mawaddah, S.Kep dengan masa studi 3 tahun 6 bulan. Anak dari bapak Ali Amran dan ibu Jusnida Bachtiar. Kelahiran Padang. Sementara untuk program S2, kali ini dengan IPK 3,97 dipegang oleh mahasiswa Bernama Ns. Nurhidayat Tamam Hadi Kisworo, M.Kep dengan masa studi 2 tahun 5 bulan. Anak dari AKBP Dr.Tamam Hadi Kisworo, S.SOS., MH dan ibu bernama Hj. Rosdiati, kelahiran Palopo, Sulawesi Selatan. Keduanya lulus dengan predikat “Dengan Pujian” (IPK di atas 3,5) alias ‘Cum Laude’.

Turut hadir diacara wisuda perwakilan PPNI Provinsi Sumatra Barat, Ibu Ns. Netrida, M.Kep, Sp.Kep.J, Kehadiran organisasi profesi diharapkan dapat memberikan dukungan dan motivasi kepada para wisudawan dan wisudawati dalam mengembangkan profesi keperawatan, serta memperkuat hubungan antara akademisi dan praktisi keperawatan dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di masyarakat.

Dalam acara ini, fakultas turut memberikan penghargaan pada mahasiswa yang berkontribusi dalam organisasi kemahasiswaan selama pendidikan mereka, diantaranya: 2 orang mahasiswa yang terlibat dalam BEM kemahasiswaan fakultas dan 3 orang mahasiswa Avicena. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi mereka dalam mengembangkan organisasi kemahasiswaan dan meningkatkan kualitas kehidupan kampus, serta diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk aktif berpartisipasi dalam kegiatan kemahasiswaan.

Pada wisuda II Fakultas Keperawatan dipimpin oleh Dekan Dr. Ns. Deswita, S.Kp., M.Kep., Sp.Kep.An menegaskan bahwa wisuda bukan berarti perjuangan mereka berhenti sampai disini saja, namun merupakan awal dari perjalanan panjang mereka dalam mengabdikan diri sebagai perawat profesional di masyarakat.  Mereka diharapkan dapat menerapkan ilmu dan keterampilan yang telah diperoleh selama masa studi untuk memberikan pelayanan keperawatan yang berkualitas dan berintegritas, serta menjadi agen perubahan dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Dengan demikian, Fakultas Keperawatan mengucapkan selamat kepada para wisudawan dan wisudawati, serta berharap mereka dapat menjadi perawat yang profesional, kompeten, dan berdedikasi dalam melayani masyarakat.

 DOWNLOAD FILE DOKUMENTASI :  Wisuda II 2025

Fakultas Keperawatan Unand Gelar Yudisium IV Program Sarjana Tahun 2025

Fakultas Keperawatan Universitas Andalas sukses menggelar prosesi Yudisium bagi lulusan Program Sarjana Keperawatan pada Selasa, 15 April 2025. Acara ini merupakan momen penting bagi para mahasiswa yang telah menyelesaikan studi mereka dan siap melangkah ke jenjang profesional di dunia keperawatan.

fleyer

Kegiatan dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, diikuti dengan pembacaan nama-nama lulusan oleh Ketua Program Studi Keperawatan Program Sarjana, Dr. Ns. Rika Sarfika, M.Kep. Sebanyak 36 lulusan resmi dinyatakan lulus dalam yudisium ini, diantaranya:

nama_yudisium_4.png

Prosesi yudisium ini dipimpin oleh Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Andalas, Dr. Ns. Deswita, M.Kep, Sp.Kep.An, yang juga turut memberikan kata sambutan. Dalam sambutannya, beliau mengapresiasi kerja keras para lulusan serta mengingatkan mereka untuk selalu menjunjung tinggi nilai-nilai profesionalitas keperawatan dalam setiap langkah karier yang mereka tempuh.

Dalam kesempatan ini, penghargaan khusus diberikan kepada Haura Syadini Firzatulah NIM 2111312057 sebagai lulusan terbaik dengan IPK 3,86. Haura menyusun karya ilmiah berjudul "Hubungan self efficacy dan dukungan sosial dengan quarter life crisis pada mahasiswa program sarjana S1 fakultas keperawatan angkatan 2021 universitas andalas". Karya ilmiah ini dibimbing oleh tim pembimbing yang terdiri dari:

  • Pembimbing Utama: Ns. Hermalinda, M.Kep., Sp.Kep. An., Ph.D.
  • Pembimbing Pendamping: Ns. Siti Yuliharni, M.Kep., Sp.Kep.Kom.  
  • Pembimbing Akademik: Ns. Mahathir, M.Kep., Sp.Kep.Kom. 

Setelah pembacaan nama lulusan, acara dilanjutkan dengan penandatanganan naskah yudisium oleh Dekan Fakultas Keperawatan Unand, sebagai simbol pengesahan kelulusan para mahasiswa. Prosesi ini diakhiri dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Syabria Syukra, sebelum acara resmi ditutup.

Dengan yudisium ini, Fakultas Keperawatan Universitas Andalas kembali mencetak tenaga perawat profesional yang siap berkontribusi di berbagai bidang kesehatan. Selamat kepada para lulusan, semoga ilmu yang telah diperoleh dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dunia keperawatan.

Andalas2

Pendaftaran Online : 10 Februari – 6 Juli 2025

Gelombang Ujian

Pengumuman Seleksi Berkas

Tes TPA

Wawancara

Pengumuman Kelulusan

Daftar Ulang

I

10 April 2025

15 April 2025

21-22 April 2025

28 April 2025

28 April s/d 31 Juli 2025

II

11 Juni 2025

16 Juni 2025

19-20 Juni 2025

25 Juni 2025

III

8 Juli 2025

10 Juli 2025

15-16 Juli 2025

21 Juli 2025

Uang Pendaftaran :

  • Magister (S2) : Rp.600.000,-
  • Doktor (S3)    : Rp.750.000,- 
  • Program Profesi Insinyur : Rp.500.000,- 
  • Program Profesi Akuntansi : Rp. 500.000,-

HARAP DI CEK TERLEBIH DAHULU PROGRAM STUDI YANG DIBUKA PADA SETIAP PERIODE PENDAFTARAN SEBELUM MEMBELI PIN, KARENA UANG PENDAFTARAN TIDAK DAPAT DIKEMBALIKAN (DAFTAR PROGRAM STUDI YANG TERSEDIA)

        Uang Pendaftaran :

  • Magister (S2) : Rp.600.000,-
  • Doktor (S3)    : Rp.750.000,- 
  • Program Profesi Insinyur : Rp.500.000,- 
  • Program Profesi Akuntansi : Rp. 500.000,-

        Biaya Perkuliahan S2 dan S3 (SPP)  : klik disini

Biaya Pendidikan Program Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) :

SPP : Rp. 6.000.000,- /semester selama 2 semester

PI : 2.000.000,-

Persyaratan Umum :

  1. Tidak pernah di Drop Out (DO) pada program studi yang sama di Universitas Andalas

Persyaratan untuk Pendaftaran Umum

  1. IPK Minimum 2,75 atau <2,75 jika memiliki pengalaman kerja minimal 3 tahun sesuai bidangnya
  2. Memiliki Ijazah dan transkrip S1/ S2 (Tidak bisa menggunakan SKL)
  3. Sehat Jasmani dan Rohani
  4. Rancangan penulisan ide penelitian untuk calon pendaftar S3 (minimal 1000 kata)
  5. Telah mendapatkan persetujuan dari calon Promotor (Untuk pendaftar program Doktor (S3))
  6. Mengisi Formulir Pendaftaran
  7. Mendapatkan rekomendasi akademis dari dua orang dosen/pembimbing pendidikan sebelumnya
  8. Memiliki surat Izin dari pimpinan bagi yang sudah bekerja
  9. Berasal dari Perguruan Tinggi atau Program Studi terakreditasi (khusus prodi dibawah fakultas hukum harus berasal dari Universitas atau Program Studi minimal Terakreditasi B) 

     Persyarat Pendaftaran Program Degree by Research (Jalur Penelitian)

  1. Program Magister (S2) sebagai berikut :
    1. Memiliki IPK :
      1. Sekurang-kurangnya 3,25 (tiga koma dua lima) apabila peserta berasal dari Perguruan Tinggi terkareditasi A atau unggul dan Program Studi terakreditasi A atau unggul;
      2. Sekurang-kurangnya 3,50 (tiga koma lima nol) apabila peserta berasal dari Perguruan Tinggi terkareditasi B atau baik sekali dan Program Studi terakreditasi A atau unggul, atau Perguruan Tinggi terkareditasi A atau unggul sekali dan Program Studi terakreditasi B atau baik sekali; atau
      3. Sekurang-kurangnya 3,75 (tiga koma tujuh lima) apabila peserta berasal dari Perguruan Tinggi terkareditasi B atau baik sekali dan Program Studi terakreditasi B atau baik sekali; 
    2. Memiliki publikasi paling sedikit 1 (satu) artikel ilmiah paling kurang pada jurnal nasional terindeks Sinta 4 atau jurnal internasional terindeks sebagai penulis utama.
  2. Program Doktor (S3) sebagai berikut :
    1. Memiliki IPK :
      1. > 3,50 (sama atau besar dari tiga koma lima nol) apabila peserta berasal dari perguruan tinggi terakreditasi A/Unggul dan program studi magister terakreditasi A/Unggul, atau
      2. > 3,75 (sama atau besar dari tiga koma tujuh lima) apabila peserta berasal dari perguruan tinggi terakreditasi B/Baik Sekali dan program studi magister terakreditasi A/Unggul, atau perguruan tinggi terakreditasi A/Unggul dan program studi magister terakreditasi B/Baik Sekali
    2. Memiliki rencana riset yang ditulis minimal sebanyak 1000 kata
    3. Surat kesediaan calon pembimbing dari dosen tetap program studi, dan
    4. Memiliki skor ujian Bahasa Inggris (TOEFL institutional) paling rendah 500 (lima ratus) yang diterbitkan oleh Unit Pelayanan Teknis Pusat Bahasa UNAND
    5. Memiliki publikasi paling sedikit 1 (satu) artikel ilmiah minimal pada jurnal Sinta 3 atau Jurnal international terindeks sebagai penulis utama.

Kelengkapan Berkas yang di upload untuk pendaftaran Peogram Magister (S2) dan Doktor (S3) :

  1. Scan ijazah dan transkip nilai S1 (Ijazah Sarjana) asli untuk calon pendaftar S2 (Magister) (Tidak bisa menggunakan SKL)
  2. Scan ijazah dan transkip nilai S1,S2 asli untuk calon pendaftar S3 (Doktor) (Tidak bisa menggunakan SKL)
  3. Surat keterangan sehat dari dokter
  4. Formulir pendaftaran (klik disini)
  5. Rancangan penulisan ide penelitian untuk calon pendaftar S3 (minimal 1000 kata)
  6. Surat kesediaan dari calon promotor/ pembimbing untuk calon pendaftar S3 (klik disini)
  7. Surat rekomendasi akademis dari dua orang dosen/pembimbing pendidikan sebelumnya (klik disini)    
  8. Slip bukti pembelian PIN dari Bank
  9. Sertifikat Akreditasi Perguruan Tinggi Asal
  10. Surat Izin dari pimpinan bagi yang sudah bekerja

Persyaratan khusus Program Profesi Insinyur :

  1. Kelas Reguler
    1. Lulusan Sarjana Teknik atau Sarjana Terapan dibidang Teknik
    2. Sarjana Pendidikan bidang teknik atau sarjana bidang sains yang memiliki pengalaman kerja keinsinyurtan minimal 3 tahun (Program Penyetaraan)
  2. Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL)
    1. Sarjana bidang teknik atau sarjana terapan bidang teknik yang memiliki pengalaman kerja keinsinyuran minimal 4 tahun

Berkas yang akan di Upload untuk pendaftaran Program Pendidikan Profesi Insinyur :

  1. Fotocopy Ijazah dan Transkip Nilai Sarjana (S1) yang dilegalisir (1 lembar)
  2. Surat keterangan sehat dari dokter
  3. Pas Foto warna ukuran 4x6 (3 lembar)
  4. Surat pernyataan telah berpengalaman bekerja minimal 2 (dua) tahun dibidang keinsinyuran

Berkas yang diunggah untuk pendaftar Program Pendidikan Profesi Akuntansi :

  1. Mengisi formulir pendaftaran
  2. Menyerahkan foto copy ijazah Sl Akuntansi atau surat keterangan lulus yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang
  3. Menyerahkan foto copy transkrip nilai yang telah dilegalisir pejabat yang berwenang
  4. Menyerahkan pas foto berwarna ukuran 2x3 dan 3x4 masing-masing 1 (satu) buah

Prosedur Pendaftaran :

  1. Prosedur Pendaftaran 

    1. Melakukan Registrasi awal pada https://daftarpmb.unand.ac.id pada menu Pembelian PIN untuk memperoleh KAP dan PIN (cetak kartu pembelian PIN pada akhir pengisian setelah di submit)
    2. Melakukan Pembayaran pada Bank Syariah Indonesia (Eks. Bank Syariah Mandiri), Bank Nagari, Bank BNI, Bank Mandiri dengan menggunakan KAP sebagai Kode Billing
    3. Mengisi Borang Pendaftaran pada https://daftarpmb.unand.ac.id di menu Pengisian Borang Pendaftaran
    4. Mencetak Kartu Peserta (Jangan Lupa Gabung pada Whatsapp Group yang ada pada kartu peserta)
  2. Tata cara pembayaran via
    1. Bank Syariah Indonesia (BSI)
    2. Bank Nagari
    3. Bank BNI
    4. Bank Mandiri

Fakultas Keperawatan Unand Gelar Yudisium III Program Sarjana Tahun 2025

Padang, 20 Februari 2025 – Fakultas Keperawatan Universitas Andalas sukses menggelar prosesi Yudisium bagi lulusan Program Sarjana Keperawatan pada Kamis, 20 Februari 2025. Acara ini merupakan momen penting bagi para mahasiswa yang telah menyelesaikan studi mereka dan siap melangkah ke jenjang profesional di dunia keperawatan.

fleyer

Kegiatan dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, diikuti dengan pembacaan nama-nama lulusan oleh Ketua Program Studi Keperawatan Program Sarjana, Dr. Ns. Rika Sarfika, M.Kep. Sebanyak 11 lulusan resmi dinyatakan lulus dalam yudisium ini, di antaranya:

  1. Hafizah Rahmadani
  2. Miftahul Jannah
  3. Cinta Novella
  4. Alfitri Satriani
  5. Agung Galuh Pramudia
  6. Nadila Permata Sukma
  7. Monica
  8. Hanifa Mawaddah
  9. Fakhira Rahmi
  10. Sri Wahyuni
  11. Dewi Lasriana Simorangkir

Prosesi yudisium ini dipimpin oleh Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Andalas, Dr. Ns. Deswita, M.Kep, Sp.Kep.An, yang juga turut memberikan kata sambutan. Dalam sambutannya, beliau mengapresiasi kerja keras para lulusan serta mengingatkan mereka untuk selalu menjunjung tinggi nilai-nilai keperawatan dalam setiap langkah karier yang mereka tempuh.

Setelah pembacaan nama lulusan, acara dilanjutkan dengan penandatanganan naskah yudisium oleh Dekan Fakultas Keperawatan Unand, sebagai simbol pengesahan kelulusan para mahasiswa. Prosesi ini diakhiri dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Umair Achmad Munaji, sebelum acara resmi ditutup.

Dengan yudisium ini, Fakultas Keperawatan Universitas Andalas kembali mencetak tenaga perawat profesional yang siap berkontribusi di berbagai bidang kesehatan. Selamat kepada para lulusan, semoga ilmu yang telah diperoleh dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dunia keperawatan.

Kepaneteraan

Fakultas Keperawatan Universitas Andalas menggelar acara Capping Day untuk 164 mahasiswa angkatan 2023 pada Rabu (19/2) di Convention Hall Kampus Limau Manis. Kegiatan ini merupakan bagian dari proses akademik di program Sarjana Keperawatan, yang menjadi penanda transisi mahasiswa dari fase pembelajaran teori ke tahap praklinik.Ketua panitia, Ns. Mahathir, M.Kep., Sp.Kep.Kom, menjelaskan bahwa Capping Day memiliki peran penting dalam pengembangan mahasiswa dan kontribusi mereka bagi masyarakat di masa depan. "Ini bukan sekadar seremoni, melainkan momentum berharga dalam perjalanan akademik mahasiswa. Mereka mulai mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh ke dalam praktik nyata," tuturnya.Sebagai simbol kesiapan mereka memasuki dunia praklinik, acara dilanjutkan dengan prosesi pemasangan cap dan name tag, melambangkan tanggung jawab, profesionalisme, dan komitmen dalam profesi keperawatan. Sejalan dengan itu, Wakil Dekan II Fakultas Keperawatan, Agus Sri Banowo, S.Kp., M.P.H., menegaskan bahwa ini adalah awal dari proses pembelajaran yang lebih mendalam dalam dunia keperawatan. "Mahasiswa kini memasuki tahap praklinik, di mana mereka akan mengasah keterampilan dan kemampuan dalam memberikan pelayanan kesehatan. Ini bukan hanya soal belajar, melainkan juga persiapan menjadi perawat profesional yang mampu memberikan perawatan terbaik bagi pasien," ujarnya.Beliau juga memberikan beberapa pesan penting agar mahasiswa dapat menjalani tahap praklinik secara optimal, Acara Capping Day ini menjadi langkah awal bagi mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Andalas untuk mengimplementasikan pengetahuan yang mereka miliki ke dalam praktik langsung. Dengan bimbingan para dosen dan tenaga medis di lapangan, diharapkan para mahasiswa mampu menjadi perawat yang kompeten, beretika, dan memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas.

 

1000077125

WORKSHOP KURIKULUM S1 dan S2 KEPERAWATAN

 
Fakultas Keperawatan Universitas Andalas mengundang Bapak/Ibu untuk mengikuti Workshop Kurikulum S1 & S2 Keperawatan yang akan membahas pengembangan kurikulum terkini bersama para ahli di bidangnya.
 
Tanggal: 5-6 Februari 2025
Lokasi: Plaza FMIPA, Universitas Andalas
Pukul: 08.00 - 16.00 WIB
 
Narasumber:
Khudazi Aulawi, S.Kp., M.Kes., MNSc., PhD (UGM)
Dr. Rika Sabri, M.Kes., Sp.Kep.Kom. (FKep UNAND)
Ir. Jonrinaldi, ST, MT, Ph.D (UNAND)
 
Manfaatkan kesempatan ini untuk memperdalam pemahaman akademik serta meningkatkan wawasan dalam bidang keperawatan guna mendukung pengembangan pendidikan yang lebih baik.
 
GRATIS Sertifikat
 
Info lebih lanjut: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
IG: @keperawatanunand

Subcategories